Image of Ilmu Komunikasi Teori Dan Praktek

Text

Ilmu Komunikasi Teori Dan Praktek



Pentingnya komunikasi dalam kehidupan sosial telah menjadi perhatian para cendekiawan sejak zaman Aristoteles walaupun hanya berkisar pada retorika dalam lingkungan kecil. Baru pada pertengahan abad ke-2, ketika dunia dirasakan semakin kecil akibat revolusi industri dan revolusi
teknologi Elektronik, para cendekiawan menyadari pentingnya meningkatkan komunikasi dari pengetahuan menjadi ilmu. kini ilmu komunikasi semakin mendapat perhatian dari masyarakat karena relevansinya dalam berbagai bidang kehidupan semakin jelas.

Buku Ilmu Komunikasi: Teori dan Praktek ini tidak hanya membahas komunikasi secara teoretis, tetapi juga menyertakan cara-cara menerapkannya dalam retorika, kepemimpinan, pembangunan, organisasi, pendidikan, hubungan masyarakat, jurnalistik, dan perang urat saraf. Karenanya buku ini tidak hanya berguna bagi para mahasiswa fakultas ilmu komunikasi, tetapi juga berguna bagi para politikus, pemimpin, pengusaha, pendidik, kepala humas, wartawan, perwira, dan Anda, para komunikator yang senantiasa berupaya untuk meningkatkan keterampilan berkomunikasi.

Prof. Drs. Onong Uchjana Effendy, M.A., yang dilahirkan pada tanggal 1 September 192, adalah salah seorang penulis yang berprokduktif dalam bidang komunikasi. Gelar kesarjanaannya diraih pada Fakultas Publisistik Universitas Padjadjaran (1966). Pada tahun yang sama ia mengikuti Training for Radio and Mass Communication diraih pada Bowling Green State University, Ohio, AS berkat beasiswa yang diberikan kepadanya oleh pemerintah Amerika Serikat (1973-1974).

Ia pernah menjadi Dekan Fakultas Publisistik Universitas Padjadjaran selama tiga periode berturut-turut antara 1975 dan 1982. Sejak bulan Oktober 1989 ia ditetapkan sebagai Guru Besar Madya dalam Ilmu Komunikasi.

Selain mengajar di Fakultasnya sendiri, yakni Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Padjadjaran, juga di Fakultas Pasca-sarjana universitas yang sama, di Uninus, Unisba, Unpar, Ikopin, STIA LAN, dan STIA Angkasa. Ia juga pernah diangkat sebagai penguji tamu (ekternal examiner) pada Jabatan Pengajian Melayu, Universiti Malaya, Malaysia dan Dosen pada Akabri Bagian Kepolisian, kepadanya oleh Menhankam dianugerahkan Satya Lencana Dwija Sistha.

Pengalamannyadalam bidang media massa ialah sebagai operator, wartawan radio, kepala redaksi RRI (1946-1970), dan redaktur malam beberapa surat kabar (1960-1970)

Dalam Organisasi pprofesi ia pernah menjadi Ketua Ikatan Sarjana Komunikasi Indonesia (ISKI) Cabang Bandung, Sekretaris Daerah Majelis Musyawarah Perfilman Indonesia (MMPI) Jawa Barat, Anggota Dewan pers selaku wakil Mayrakat unsur ahli, anggota Asian Mass Communication Research and Information Centre (AMIC), anggota International Association of East West Center Alumni (IAEWCA), anggota Himpunan Indonesia untuk Pengembangan Ilmu-Ilmu Sosial (HIPIS), dan anggota Badan Pembinaan Perfilman Daerah (BAFFIDA) Jawa Barat

Aktif sebagai penceramah dan pemasaran dalam berbagai forum dan seminar. Kini pengetahuan dan pengalamannya itu disumbangkannya pula kepada Anda dalam bentuk buku yang berada di tangan Anda


Ketersediaan

2022.0190320.2 EFF iUNIDA - Library (Rak 3)Tersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
320.2 EFF i
Penerbit PT Remaja Rosdakarya : Bandung.,
Deskripsi Fisik
181 p. : ill. ; 21 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
979-514-030-2
Klasifikasi
320.2
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya